Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman kembali mengadakan Yudisium gelombang III di bulan Desember tepatnya pada tanggal 7 Desember 2017 bertempat di Gedung Auditorium FISIP UNMUL. Mahasiswa S1 Pemerintahan Integratif yang mengikuti Yudisium ini Berjumlah 17 orang dan 3 orang diantaranya dinyatakan mendapatkan predikat Cumlaude dengan masa pendidikan 3 tahun 3 bulan dan sisanya mendapatkan predikat sangat memuaskan. 3 orang tersebut adalah Tri Wiraswati Harti Utami,Venny Handayani keduanya berasal dari kontingen Mahakam Ulu dan Riskah Hardiyanti asal kontingen Kutai Timur. Mereka-lah orang-orang yang mendapatkan hasil yang memuaskan dalam meraih prestasi dan membanggakan keluarga serta tentunya Lembaga S1 Pemerintahan Integratif.



Yudisium Mahasiswa S1 Pemerintahan Integratif Angkatan X
