Ekspedisi Nusantara Jaya 2017 ( ENJ 2017 )

Kementrian koordinator kamaritiman dan sumber daya mengadakan kegiatan Ekspedisi Nusantara Jaya 2017 di 34 Provinsi seluruh Indonesia. 4 Mahasiswa S1 PIN lolos dalam seleksi kegiatan kepemudaaan ” Ekspedisi Nusantara jaya 2017 ” keberangkatan Provinsi Kalimantan Timur 2017. ENJ Kaltim 2017 di koordinator oleh Prayoga Bayu Widya Utama mahasiswa dari S1 PIN. Di ENJ Kaltim 2017 berlayar ke kepulauan Bala – Balagan Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat. 20 Volunteer yang lolos ENJ Kaltim 2017 melakukan kegiatan seperti pembersihan pulau-pulau, Mengajar, Melakukan Pemberdayaan dan lain – lain. Ke- 3 Maasiswa S1 PIN atas nama Muhammad Rahmadita Hidayah, Annisa Rahmadhani, Rozi Rizwanto yang mengambil Bidang Lingkungan. Kegiatan ini dari tanggal 20 Oktober hingga 29 Oktober 2017 dan berlayar ke 4 pulau yang ada di Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat.